Bhabinkamtibmas Polsek Jawai Sebarkan Maklumat Kapolda Kalbar Guna Cegah Karhutla


Tribratanews.polri.go.id.Polda Kalbar.Polres Sambas- Kepolisian terus melakukan segala upaya untuk mencegah dan mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla), dengan upaya preemtif (sosialisasi), preventif (pencegahan) serta represif (penegakan hukum).

Bhabinkamtibmas Polsek Jawai  Brigpol Atur Wisono Agung selaku pengemban Bhabinkamtibmas Desa Sungai Nyirih, melakukan upaya dalam bentuk preemtif, yaitu memberikan sosialisasi kepada wargany di Dusun Timur Desa Sungai Nyirih Kecamatan Jawai, Kabupaten Sambas,Rabu  (31/7/2019) pukul 09.00 Wib.

Dan agar warganya paham dari bahaya karhutla, Brigpol Atur menempelkan selebaran Maklumat Kapolda Kalbar dari situ warganya yang membaca maklumat tersebut akan paham dan mengerti bahaya dari bencana asap dan sangsi dari membuka lahan dengan cara membakar baik itu di sengaja maupun tidak disengaja.

Komentar