Hutan milik bersama yang harus dijaga kelestarian nya dari kebakaran


Tribratanews.polri.go.id.polda kalbar.polres sambas,Kapolsek Paloh AKP Eko Andi Sutejo SH M.M gencar lakukan sosialisasi dan penyuluhan cegah kebakaran hutan dan lahan melalui Kanit Binmas Polsek Paloh  Aipda Hendri laksanakan sosialisasi kepada masyarakat dan kelompok tani ( 30/8/2018 ).

Hadir dalam kegiatan tersebut Pj. Kades malek bpk Musanto kadus dan tokoh masyarakat serta kelompok Tani desa dalam kesempatan tersebut Aipda Hendri menyampaikan  meningkatkan bersama kepedulian terhadap hutan dan  lingkungan lingkungan milik bersama jaga kelestarian nya dari kebakaran demi  bebas asap.

Hendri menghimbau kepada kelompok Tani yang ada didesa malek tidak melakukan pembakaran pada saat membuka lahan pertanian jika kebakaran hutan dan lahan tidak dapat dikendalikan bisa merusak lingkungan, ekosistem, merugikan ekonomi dan mengganggu kesehatan, akan merugikan masyarakat itu sendiri seperti diketahui kebakaran ini terjadi adanya proses pembakaran yang disebabkan oleh manusia baik sengaja mapun tidak sengaja.
apalagi Kebakaran ini terjadi di lahan gambut sangat sulit untuk dilakukan pemadaman terlebih di musim kemarau dengan kedalaman gambut diatas 1 meter lebih.

Ia menambahkan gambut  tanah hutan, terbentuk di daerah yg memiliki sistem drainase tanah yang buruk, Kebakaran hutan dan lahan berdampak sumber daya hutan semakin hilang, ekosistem terganggu, serta kerugian ekonomi gangguan kesehatan yang dirasakan langsung  oleh masyarakat.

“Sumbu/akar permasalahannya bisa alam dan human error “ada api pasti ada asap”. Sebetulnya kita tidak boleh saling menyalahkan siapa yg benar/salah. Kebakaran ini bisa terjadi secara sengaja maupun tidak sengaja, perlu diingat bersama untuk saling menjaga keberadaan lingkungan sekitar demi mencegah kebakaran tidak terulang lagi” ujar Kanit Binmas polsek paloh.

“Upaya mencegah kebakaran hutan dan lahan  banyak yang bisa dilakukan namun perlu penerapan yang layak bagi masyarakat setempat seperti sosialisasi, penyuluhan, edukasi informal maupun nonformal, kebijakan, perbaikan sistem tata air dan lain sebagainya perlunya kerjasama dan kesadaran bersama penting menjaga lingkungan agar tidak menimbulkan bencana lebih besar” Tegasnya.

Komentar