Koordinasi Kamtibmas Menjelang Pergantian Malam Tahun Baru 2020

Polsek Selakau




Menjelang pergantian tahun, Polsek Selakau meningkatkan kewaspadaan serta jalin komunikasi kamtibmas dengan seluruh elemen masyarakat dalam rangka cipta kondisi untuk mewujudkan situasi aman dan kondusif.
Hal tersebut dilakukan Brigpol A H Simarmata saat melaksanakan anjangsana ke balai Desa Gayung bersambut Kecamatan Selakau.

Masyarakat dihimbau untuk selalu waspada dan peka dengan lingkungan sekitar, antisipasi gangguan kamtibmas seperti curat, curas dan curanmor dan kejahatan lainnya. Dapat memelihara hubungan yang harmonis antar sesama, bersinergi dengan petugas & berpartisipasi aktif menjaga kamtibmas guna menciptakan kondusifitas kamtibmas.

Selanjutnya petugas mengimbau masyarakat agar tidak terpengaruh oleh paham - paham ideologi radikalisme serta waspada antisipasi terbentuknya sel - sel / kelompok garis keras yang dapat mengganggu stabilitas keamanan Nasional. Kegiatan tersebut sebagai langkah deteksi dini untuk mengumpulkan informasi, mencegah terjadinya ambang gangguan yang dapat berpotensi menjadi gangguan kamtibmas.

Diakhir kegiatan petugas turut menghimbau masyarakat agar tidak terpengaruh dengan berita yang bersifat hoax, bijak dalam menganalisa dan menyikapi perkembangan informasi yang berkembang di media sosial dan elektronik, agar tidak menjadi korban / pelaku penyebar berita hoax.

Komentar