ANGGOTA POLSEK JAWAI SELATAN BERIKAN HIMBAUAN AGAR ORANG TUA SELALU MENGAWASI ANAKNYA SAAT MANDI DI LAUT.





Tribratanews.polri.go.id.poldakalbar.polressambas.polsekjawaiselatan. Liburan akhir pekan banyak dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berwisata ke pantai.

Untuk mengantisipasi adanya wisatawan yang melakukan mandi di pantai, Polsek Jawai Selatan melakukan patroli dan menghimbau dilarang berenang bagi pengunjung obyek wisata Pantai Bahari.

Polsek Jawai Selatan melakukan patroli menyisir bibir pantai guna mencegah pengunjung mandi atau berenang laut.

Sebagaimana dikatakan Bripka Dedi Kurniawan, pada sela-sela melakukan patroli di Obyek Wisata Pantai Bahari.

"Apalagi gelombang di laut selatan terkenal tinggi hingga dikhawatirkan dapat membahayakan keselamatan pengunjung," jelas Bripka Dedi Kurniawan.

Meski sudah ada larangan resmi, personil Polsek Jawai Selatan dan PAM swakarsa tetap melakukan patroli sekitar bibir pantai guna melarang pengunjung mandi dan berenang di laut. Antisipasi ini dilakukan agar jangan sampai pengunjung mencuri kesempatan untuk berenang di lautan.




"Kami tidak mau kecolongan dengan adanya pengunjung yang mandi atau berenang di laut karena takut hal yang tidak di inginkan terjadi. Karenanya, patroli dilakukan setiap saat guna mencegah pengunjung mandi di laut agar tidak terjadi laka laut,” tandas Bripka Dedi Kurniawan.

Sementara itu di tempat terpisah Kapolsek Jawai Selatan IPDA Eko Zaenudin, S. AP mengatakan bahwa maksud dan tujuan himbauan yang dilakukan anggotanya yaitu agar pengunjung dapat menjaga keselamatan diri sendiri, dan juga keluarganya jangan lengah dan jangan lupa untuk mematuhi protokol kesehatan demi menekan peryebaran virus Covid-19.



Penulis: Humas Polsek Jawai Selatan.

Komentar