BHABINKAMTIBMAS AJAK WARGA JAGA KONDUSIFITAS KAMTIBMAS DI DESA SEMELAGI BESAR



http://Tribatanews.polri.go.id
Kegiatan door to door system merupakan salah satu tugas Bhabinkamtibmas yakni dengan berkunjung ke rumah warga di Desa binaan. Salah satu upaya dalam rangka menjalin silaturahmi serta menyampaikan pesan kamtibmas, dan mengumpulkan informasi yang berkembang di masyarakat. Seperti halnya yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Selakau Brigpol Albert H Simarmata menyambangi salah satu rumah warga di Desa Semelagi besar Kecamatan Selakau Kabupaten Sambas.

Pada kesempatan yang baik tersebut Bhabinkamtibmas menjalin komunikasi pro-aktif dengan menyampaikan pesan harkamtibmas dan mengajak masyarakat untuk peka dan selalu waspada antisipasi berkrmbangnya modus aksi kriminalitas, dan turut serta dalam menjaga kondusifitas kamtibmas. 

Tak lupa dihimbau kepada warga jika melihat atau mengetahui terjadinya tindak kejahatan di lingkungan Desa untuk segera melaporkannya kepada bhabinkamtibmas maupun aparat desa dan. Semoga dengan hadirnya Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat, mendapatkan respon yang positif di hati masyarakat. 


Penulis : Albert H Simarmata
Editor :
Publish :

Komentar