Polsek Paloh Melaksanakan Pengamanan Ibadah Tahun Baru Digereja Kecamatan Paloh


Polda Kalbar Polres Sambas. Polsek Paloh. Dalam kegiatan umat nasrani melakukan ibadah tahun baru 2023 di gereja kecamatan paloh, personel polsek paloh memberikan pengamanan khusus dengan memperketat penjagaan untuk gereja yang melaksanakan ibadah tersebut.

Minggu, 01/01/23 personel polsek paloh melaksanakan pengamanan kegiatan Ibadah tahun baru 2023 di sebuah Gereja yang ada di kecamatan paloh yaitu Gereja  Kalimantan Evangelis (GKE) Maranatha Liku dusun perintis desa nibung kecamatan paloh.

Gereja tersebut di tempatkan personel polsek paloh untuk menciptakan suasana tentram pada ibadah tahun baru 2023. Sebelum kegiatan ibadah dimulai gereja akan di lakukan sterilisasi manual oleh personel pengamanan, sehingga bisa meminimalisir dan mereduksi ancaman-ancaman yang ada pada gereja tersebut.

Pengamanan dilakukan bersama anggota dari pemuda pancasila kecamatan paloh untuk memberikan rasa aman dan tenang kepada umat nasrani pada saat menjalankan ibadah tahun baru sampai selesai.

Dengan adanya pengamanan dari pihak keposlisian di lokasi gereja untuk mencegah tindak kejahatan seperti pencurian kemdaraan bermotor dan kecelakaan lalu lintas.

Komentar